KETUA DEWAN Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Nusa Tenggara Timur (NTT), Melki Laka Lena, menyatakan dukungannya terhadap Jimmy Sunur untuk maju sebagai calon Bupati Lembata pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.
Dalam sebuah pernyataan resmi ke wartawan di Kupang Jumat 14 Juni 2024, Laka Lena memberi dukungan kepada Jimmy Sunur.
“Di Lembata, kami mengusung dr. Jimmy yang sudah berproses di Golkar dan sebagai calon Bupati Lembata, kata Laka Lena.
Menurut Melki, Jimmy Sunur sudah berproses lama di DPD II Partai Golkar Lembata sebagai calon bupati.
Dokter ahli kebidanan dan kandungan di RSUD Lewoleba itu juga menurut Laka Lena, sangat koperatif mengikuti semua tahapan pencalonan di partai Golkar.
Salah satu menurut Laka Lena adalah, karena Jimmy Sunur sudah dan sedang disurvei oleh Charta Politika untuk pencalonannya di Pilkada Lembata.
Partai Golkar juga menurutnya, akan membangun komunikasi politik dengan sejumlah partai untuk membentuk koalisi.
“Jadi tidak hanya dengan partai KIM, kita bangun komunikasi yang cair dengan semua partai,” ujar Laka Lena.
Tidak hanya itu, dukungan yang sama juga datang dari Ketua DPD II Partai Golkar Lembata Petrus Gero.
Menurut Petrus, dirinya siap untuk mengamankan perintah partai apapun itu bentuknya.
Dia juga mengaku bahwa, hasil survei tahap satu yang dilakukan Charta Politika, Jimmy Sunur mendapat perolehan yang cukup baik.
“Survei tahap satu Pa Jimmy Sunur cukup baik,” katanya belum lama ini.
Sebagai ketua partai di Lembata, dia akan mengamankan perintah yang disampaikan oleh partai sesuai dengan aturan organisasi untuk kemenangan saat Pilkada.e
Dengan adanya dukungan dari Laka Lena maka sudah dipastikan, Jimmy Sunur mendapat dukungan penuh dalam bentuk konsolidasi kader dan mesin partai dari DPD I Golkar NTT saat Pilkada Lembata.
Dukungan ini disambut baik oleh berbagai kalangan di Lembata. Beberapa tokoh masyarakat dan pemuda menyatakan optimisme mereka terhadap calon yang diusung oleh Partai Golkar tersebut.
Mereka menilai, dengan dukungan yang kuat dari partai, Jimmy Sunur memiliki kans untuk memenangkan Pilkada di Lembata.
“Sangat potensial, kans untuk Jimmy menang sangat tinggi,” sebut Toda Alexander, salah satu tokoh muda di Lebatukan.
Pilkada Lembata yang akan datang diprediksi akan berlangsung sengit dengan berbagai calon potensial yang siap bertarung. Dukungan Partai Golkar terhadap Jimmy Sunur diharapkan akan menjadi kekuatan tambahan yang signifikan dalam memenangkan hati pemilih di Lembata.(Redaksi/)