KOMANDAN Pangkalan TNI-AL Maumere, Kolonel Marinir Anjas Wicaksono Putro, M.Tr.Hanla melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Lembata pada Kamis 05 September 2024.
Didampingi DanKAL Balibo II-7-11, Lettu Laut Restu Sanhadi, Marinir Anjas Wicaksono tiba di Pelabuhan Laut Lewoleba, Kabupaten Lembata sekitar pukul 14.00 WITA menggunakan kapal Rigid Inflatable Boat (RHIB).
Kunker Marinir Anjas Wicaksono ini bertujuan melakukan silahturami dengan Pemerintah Kabupaten Lembata dan Forkopimda Kabupaten Lembata yang menjadi wilayah kerja Lanal Maumere.
Tak hanya itu, Marinir Anjas Wicaksono juga menyempatkan diri untuk memantau dan memastikan kondisi Pos Angkatan Laut (POSAL) Lembata.
Tiba di Lembata, Marinir Anjas Wicaksono dijemput oleh Plh. Sekda Lembata, Irenius Suciadi bersama sejumlah jajaran Forkopimda Lembata. Marinir Anjas Wicaksono sempat dikalungi sarung adat oleh Irenius Suciadi sebagai tanda ucapan selamat datang.
Tepat pukul 14.20 WITA, Marinir Anjas Wicaksono bersama rombongan Pemda Lembata dan Forkopimda makan siang bersama di Restoran Anissa Beach, Lewoleba.
Untuk diketahui, sejumlah pejabat yang hadir saat itu, diantaranya, Plh. Sekda Lembata, Irenius Suciadi, Pabung 1624 Flotim/Lembata, Mayor Czi. Sunoko, Kasat Sabhara Res Lembata, AKP. Dionisius Emanuel, Kepala Sabandar Lembata, Capt. Desmon Saterdi Menno, M. M., M. Mar.E, Kacab ASDP Lembata, Hendrik Saduk, Kacab PELNI Lembata, Figur Sahara, Danpos Basranas Lembata, Yohanes Viser Lake, Danpos AU Lembata diwakili oleh Prada Abdussani, Danposal Lembata, Serda Kom Jufry Abbas bersama anggota.(Tim-Redaksi/)