MAHASISWA Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) membantu Pemerintah Desa Napasabok, Kacamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata membenahi administrasi desa berbasis komputer.
Kegiatan tersebut merupakan program akademik kampus yang dikemas dalam Gerakan Membangun Desa (Gemades).
Kegiatan itu berlangsung di Kantor Desa Napasabok pada Jumat 19 Juli 2024, dan dihadiri oleh semua aparat desa.
Bersama para dosen dan mahasiswa, aparat desa dilatih untuk mengelola data penduduk, mengurutkan dokumen dan mengoptimalkan sistem informasi desa.
Kegiatan Gemades UNWIRA ini berjalan lancar. Para aparat desa antusias dan terlibat aktif mengikuti pelatihan tersebut.
“Kehadiran adik-adik mahasiswa sangat membantu kami dalam hal teknis,” ujar Sekertaris Desa Napasabok, Ricardus Lotong.
Pmbenahan administrasi desa berbasis komputer ini, menurut Fantri, salah satu mahasiswa Gemades Unwira, bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi aparat desa dalam pengelolaan administrasi desa.
Hal tersebut menurut dia, dapat membantu warga desa sehingga lebih mudah mengakses informasi yang berkaitan dengan desa secara cepat dan tepat.
Pembenahan administrasi desa ini selain memberi manfaat terhadap warga desa, tetapi juga bagi para mahasiswa Unwira Gemades.
Tak hanya itu, pemerintah desa juga mendapatkan pelatihan tentang pentingnya kerja sama dan komunikasi dalam mengelola proyek yang kompleks.
Mereka juga mendapatkan pelatihan tentang pentingnya administrasi yang baik dalam pengelolaan desa.(Redaksi/)