LEMBATA – Ketua DPRD Kabupaten Lembata Piter Gero mengusulkan tiga nama kepada Menteri Dalam Negeri (Kemendagri) RI untuk diputuskan menjadi penjabat bupati Lembata.
Tiga pejabat itu antara lain, Marsianus Jawa yang kini Penjabat Bupati Lembata, Sekda Lembata Paskalis Ola Tapobali, dan Kadis Pendidikan NTT Linus Lusi Making.
Tidak hanya itu, Piter juga menyebut sejumlah nama beken lain di Lembata seperti Kadis Kesehatan Irenius Suciadi, Kepala BKD SDM Said Kopong, Kadis Pendidikan Anselmus Asan Ola, Kadis Koperindag Longginus Lega, Kadis Pariwisata Jack Wuwur, Sekwan DPRD Thomas Tipdes hingga Asisten III Mans Wutun.
Sejumlah nama pejabat teras Lembata yang namanya turut disebut itu pun dianggap mampu karena sudah mengabdi bertahun-tahun sebagai ASN dan dipandang cakap mengurus Lembata.
“Nama nama ini menjadi pertimbangan di dalam partai Golkar, karena dipandang mereka mengetahui kondisi kabupaten Lembata terkini dan kedepan,” sebut Piter Gero kepada katawarga.id di Lewoleba, Senin (3/4/2023).
Menurut Piter, sederet nama para pejabat itu akan digodok dalam rapat pimpinan diperluas DPRD untuk menghasilkan tiga nama sesuai surat dari Menteri Dalam Negeri di Jakarta.
Hasil rapat pimpinan DPRD Lembata itu pun pada intinya akan menghasilkan tiga nama. Setelah itu, tiga nama yang diputuskan tersebut akan dikirim ke Presiden Jokowi melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI untuk diproses sesuai peraturan perundang-undangan.
“Golkar melakukan penyaringan dan menemukan tiga nama yang akan kita proses namun nanti ada tiga yang akan kita ajukan antara lain Marsianus Jawa, Paskalis Ola Tapobali, dan Linus Lusi,” ungkap Piter Gero.
Meski demikian, Piter tetap menghormati setiap keputusan yang dihasilkan. Dia berharap, siapapun yang nantinya menjadi penjabat bupati bisa bersinergi dengan lembaga DPRD membangun Lembata.(red)